Senin, 21 Oktober 2019

Cara Membuat Tombol Download Simple Tapi Keren di Blog



Selamat malam sobatku bertemu kembali bersama saya enalblogger, kali ini saya akan membagikan tutorial membuat tombol download sederhana tapi keren di blogspot, gimana kepingin mencoba? Yuk baca sampai habis.

Download merupakan pengertian dari mengunduh atau menginstall suatu data dari internet dan menyimpannya ke perangkat kita seperti komputer, tablet, smartphone dan perangkat lainnya, dalam suatu website atau blog yang menghadirkan berkas seperti doc, ppt, pdf, apk dan sebagainya biasanya akan menggunakan tombol download untuk mengunduh dari suatu hosting agar terlihat lebih menarik dan keren jika dibandingkan dengan tautan asli atau tulisan download biasa.

Kamu ingin membuat sebuah website download dengan tombol download sederhana tapi menarik, kamu bisa mengikuti tutorial singkat dibawah ini jika ingin memasang tombol download keren dan responsive.


Cara Membuat Tombol Download Keren dan Simple di Blog

1. Login terlebih dahulu ke akun blogger kamu
2. Lalu masuk ke Template > Edit HTML
3. Setelah itu cari kode ]]></b:skin>
4. Copy CSS dibawah ini dan pastekan tepat diatas kode ]]></b:skin>
.button {float:left; list-style:none; text-align:center; width:100%; margin:5px 0; padding:0; font-size:14px; clear:both;}
.download {border:none; -moz-border-radius:2px; -webkit-border-radius:2px; border-radius:2px; padding:8px 30px !important; background:#5FAAE3; color:#fff !important; text-align:center; text-shadow:0 0 1px rgba(0, 0, 0, 0.3); -webkit-text-shadow:0 0 1px rgba(0, 0, 0, 0.3); -moz-text-shadow:0 0 1px rgba(0, 0, 0, 0.3); -ms-text-shadow:0 0 1px rgba(0, 0, 0, 0.3); transition:background-color 1s ease-out 0s; -moz-transition:background-color 1s ease-out 0s; -webkit-transition:background-color 1s ease-out 0s; -o-transition:background-color 1s ease-out 0s; letter-spacing:1px;}
.download:hover {background:#454242; text-shadow:0 0 1px #222; -moz-text-shadow:0 0 1px #222; -webkit-text-shadow:0 0 1px #222; -ms-text-shadow:0 0 1px #222;}
5. Kemudian simpan template.

Nah selanjutnya untuk pemanggilannya di dalam postingan blog silakan salin kode HTML dibawah ini dan pastekan ke HTML bukan Compose.
<div class="button">
<a class="download" href="http://www.enalblogger.com/">DOWNLOAD</a>
</div>
<div class="clear">
</div>

Selamat kamu telah berhasil membuat tombol download sederhana tapi keren di blog, nah cukup sampai disini ya teman-teman sampai jumpa di artikel selanjutnya dan jangan lupa untuk berkomentar dibawah ini karena satu komentar dari teman-teman bisa membantu perkembangan blog ini untuk kedepannya.

Label: , ,