Sabtu, 03 Agustus 2019

Cara Mudah Membuat Gambar Blog Membesar Saat Disentuh Cursor




Selamat malam semuanya bertemu lagi bersama admin yang baik hati dan suka berbagi :D, kali ini saya akan membagikan tutorial singkat yaitu cara membuat gambar di blog membesar saat disentuh cursor.

Dalam dunia blogger hal seperti ini sering disebut "Image Zoom Effects" atau "Hove Zoom Smoth Effects" Fitur lumayan sering dipakai oleh para blogger. Nah pada artikel kali ini saya memberikan tutorial tersebut agar kita semua dapat mencobanya.

Ada berbagai macam trik lain yang bisa kalian coba untuk membuat blog agar terlihat lebih profesional contohnya adalah dengan memberi efek pada tulisan artikel.

Dikarenakan blogging pada dasarnya tidak hanya dinilai dari seberapa berkualitasnya artikel yang dibuat tapi juga harus didukung dengan bermacam-macam kategori salah satunya adalah dengan mengupload gambar dan menambahkan effects unik agar menarik pembaca.

Oke jangan berlama-lama langsung saja simak caranya dibawah ini.

Cara membuat gambar di blog membesar saat disentuh cursor

1. Login dahulu di blogger

2. Setelah login pergi ke tema - edit html

3. Lalu cari kode ]]></b:skin> untuk mempermudah pencarian gunakan Ctrl+F

4. Nah jika sudah ketemu pastekan kode dibawah ini sebelum kode ]]></b:skin>

.post img, table.tr-caption-container { border:none; max-width:560px; height:auto; -o-transition: all 0.5s; -moz-transition: all 0.5s; -webkit-transition: all 0.5s; } .post img:hover { -o-transition: all 0.3s; -moz-transition: all 0.3s; -webkit-transition: all 0.3s; -moz-transform: scale(1.5); -o-transform: scale(1.5); -webkit-transform: scale(1.5); -webkit-border-radius: 0px 0px; -moz-border-radius: 0px / 0px; -webkit-box-shadow: 2px 2px 6px rgba(0,0,0,0.6); }

5. Terakhir klik simpan dan lihat hasilnya



Akhir kata

Nah itulah trik membuat gambar membesar saat disentuh cursor semoga bermanfaat untuk kalian dan jangan lupa untuk berkomentar dibawah ini karena satu komentar sangat berharga bagi kami.

Label: ,